Latihan Fisik bantu Dapatkan Kaki Idaman

Mediasari - Salah satu bagian tubuh wanita yang kerap sekali diperhatikan oleh kaum Adam adalah bentuk kaki. Bentuk kaki yang indah dan seksi inilah yang dapat membuat kaum Hawa makin percaya diri dan tampak anggun ketika mengenakan aneka busana yang tergolong menampakkan bentuk kaki, misalnya rok maupun gaun mini.

Kerap sekali kaum Adam menyelaraskan antara busana yang dikenakan dengan bentuk kaki Anda. Sebenarnya banyak cara yang dapat dilakukan untuk mendapatkan bentuk kaki idaman, salah satunya adalah dengan cara latihan fisik. Berikut adalah beberapa latihan fisik yang dapat Anda lakukan untuk mendapatkan bentuk kaki idaman, seperti yang dilansir dari The Fun Times Guide.

1. Squat
Latihan squat dapat Anda lakukan tanpa maupun dengan beban. Pada dasarnya, latihan ini dapat membantu membentuk otot pada bokong, paha serta pinggul yang terlihat lebih kencang. Bila menggunakan beban, maka sesuaikan beban dengan kemampuan Anda.

2. Berjalan di Medan yang Menanjak
Berjalan di medan (tanah atau jalan) yang menanjak selama 15-20 menit dalam sehari, akan membantu Anda untuk mendapatkan kaki indah dengan cepat.

3. Latihan Kardio
Latihan kardio kini menjadi salah satu alternatif yang daat Anda gunakan untuk mendapatkan bentuk kaki idaman, bentuk latihan kardio ini misalnya jogging, aerobik ataupun boxing. Lakukan latihan kardio selama 20-30 menit dalam sehari, guna mempercepat pembentukan paha dan kaki Anda. Namun, yang perlu Anda perhatikan adalah memastikan bahwa Anda tidak memiliki penyakit jantung atau pembuluh darah.

4. Bleacher Running
Bleacher running atau yang sering disebut dengan aktifitas naik dan turun tangga maupun bangku stadion. Bleacher running ini sering digunakan oleh para atlet untuk mempertahankan bentuk tubuhnya. Jika Anda melakukan bleacher running dengan menggunakan media tangga, maka yang seharusnya Anda lakukan adalah jogging menaiki tangga serta sesampainya diatas, turunlah kembali hingga kebawah. Namun, bleacher running tidak dianjurkan untuk dilakukan setiap hari, cukup melakukan 3 kali dalam seminggu dan Anda akan dapatkan kaki idaman.

5. Mengangkat Kaki 90 derajat.
Mengangkat kaki hingga 90 derajat ini efektif mengencangkan paha. Lantas bagaimana cara melakukannya? Berbaringlah di tempat yang rata, lalu angkat kaki Anda hingga mencapai 90 derajat (atau mengarah ke atas). Lakukanlah pada kaki kiri maupun kaki kanan Anda secara bergantian, selama tiga sesi (setiap sesi berjumlah 20 kali).

"Tak perlu lagi mengeluarkan banyak biaya untuk mendapatkan bentuk kaki idaman"
by Mediasari


Related Posts with Thumbnails
You can leave a response, or trackback from your own site.

0 Responses for this post

Posting Komentar

10 Web Hosting Terbaik Indonesia